• Visi dan Tujuan
  • Organisasi
  • AKREDITASI
  • selamat datang mahasiswa baru
  • Hari Raya

Gali New Insight, Dosen TBIG IAIN Pekalongan Ikuti Virtual Workshop Penulisan Manuskrip

13 Juli 2020

Tiga Dosen Jurusan Tadris Bahasa Inggris (TBIG) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan mengikuti workshop yang mengusung topik “Strategi Jitu Penulisan Manuskrip Berbasis Data Wawancara” pada Jumat (12/06/2020). Workshop ini difasilitasi oleh Asosiasi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (APSPBI) Jawa Barat, Indonesian Community of Educational Action Researchers (ICEAR), serta Komunitas Meneliti dan Menulis Banyuwangi.

 Workshop yang berlangsung mulai pukul 08:30 s.d. 11:30 WIB untuk sesi pertama dan 13:30 s.d. 16:30 WIB pada sesi kedua ini digelar secara virtual dengan telekonferesi via platform Zoom. Virtual workshop ini menghadirkan pemateri tunggal, Prof. Handoyo Puji Widodo, Ph.D., dari King Abdulaziz University, Saudi Arabia.

Kegiatan tersebut diikuti sedikitnya 60 peserta untuk tiap sesi yang berasal dari beragam perguruan tinggi di Indonesia. Workshop didahului dengan pengidentifikasian jurnal-jurnal bereputasi internasional. Melalui workshop ini, para peserta berkesempatan untuk mempelajari bagaimana menyusun riset berbasis wawancara, menyajikan data wawancara, serta menganalisis dan membahas data wawancara dalam sebuah manuskrip.

Prof. Handoyo menjelaskan bahwa serangkaian workshop yang digelar, termasuk workshop ini, bertujuan untuk memberi sumbangan keilmuan karena ilmu pengetahuan bersifat dinamis. “Materi yang diracik pada setiap workshop selalu berbeda serta memberi new insights dan praktik,” terangnya. Lebih lanjut, guest editor sekaligus external reviewer pada berbagai jurnal internasional bereputasi ini menambahkan lanjutan workshop akan diselenggarakan guna menyumbang wawasan baru mengenai penyusunan protokol wawancara dan analisis data wawancara dengan tepat.

Sementara itu, Ketua Jurusan TBIG IAIN Pekalongan, Dewi Puspitasari, M.Pd., menuturkan bahwa dosen-dosen didorong untuk meng-upgrade ilmu pengetahuan dan keterampilan meneliti melalui beragam aktivitas bermakna yang memberi kontribusi nyata di jurusan. “Teori dan praktik yang didapatkan dari workshop tersebut harus dimanfaatkan untuk kemajuan TBIG,” tegasnya.

Kegiatan ini mendemonstrasikan bahwa Dosen-dosen TBIG IAIN Pekalongan memiliki kultur akademik yang berkesinambungan untuk mengeksplorasi metodologi penelitian secara teoritis dan praktis sehingga bisa menjadi agenda riset global, pendampingan kompetensi riset mahasiswa di jurusan, dan publikasi ilmiah ke depan. “Kami senantiasa memotivasi Dosen-dosen TBIG untuk berinvestasi keilmuan sehingga mendapatkan oase segar dari workshop yang berkualitas,” pungkas Dewi.

 

Galeri Foto

cache/resized/b4f0d1c0ce2e41439e7ef04931747403.jpg
Mahasiswa/i Tadris Bahasa Inggris (T-BIG) IAIN Pekalongan angkatan I - di hari pertama perkuliahan ...

Galeri Video

We use cookies to improve our website. Cookies used for the essential operation of this site have already been set. For more information visit our Cookie policy. I accept cookies from this site. Agree